30 Jun 2020

Tahukah Anda Tentang Persen Baker ? Perhitungan Penting Untuk Diketahui Bagi Yang Mau Usaha Roti

Persen Baker atau persentase Baker adalah metode matematika yang digunakan secara luas dalam proses pembuatan roti untuk menghitung jumlah bahan utama dan bahan tambahan baik yang bersifat makro, minor, dan mikro. Perhitungan dalam baker persen didasarkan pada berat total tepung yang terdapat dalam formula atau resep.

Alih-alih membagi berat masing-masing bahan dengan berat formula total, Baker persen membagi masing-masing bahan dengan berat tepung.

Baker persen berguna untuk melakukan penilaian dengan  cepat jika formula atau resep yang digunakan menghasilkan produk yang lebih kering, asin, lebih manis, memperbaiki resep dan lain sebagainya. Ingin lebih paham tentang Baker persen lihat DISINI.

Banner Promo crop (kontak)

Bagaimana menggunakan perhitungan persen baker?

Dalam persen baker, berat tepung selalu dianggap 100%, dan persen total semua bahan lainnya selalu lebih besar dari 100%. Konsep ini sangat berbeda dengan perhitungan persen bahan pada perhitungan Konvensional, di mana total gabungan bahan berjumlah 100%

Rumus Persen Baker sebagai berikut;

 

 

 

dimana Y: air, gula, garam, air,susu bubuk, emulsifier dll

Manfaat terbesar dalam menggunakan persen baker adalah dapat digunakan untuk mengubah jumlah bahan apa saja dan kapan saja ditambahkan, tanpa perlu mengubah persen dari semua bahan lainnya.

Ini sangat berguna ketika merumuskan produk baru, menyesuaikan parameter proses produksi dan menyesuaikan resep yang sudah ada agar sesuai dengan perhitungan pedoman perhitungan nilai gizi atau diet modern.

Beberapa keuntungan menggunakan persen baker dibandingkan dengan bentuk pengukuran lainnya. Persen Baker menghasilkan konsistensi yang lebih besar dalam resep karena selalu didasarkan pada berat (kilogram). Keuntungan menerapkan pendekatan persen baker meliputi:

  • Kemudahan dan kesederhanaan melakukan adjustmen resep sesuai dengan harapan pelanggan, baik untuk roti halusan (rich recipe) atau untuk roti sekmen menengah-bawah
  • Hasil produk lebih Konsisten
  • Cepat untuk memperbaiki cacat dalam formula (lebih mudah untuk mengetahui apakah satu resep lebih kering, lebih manis atau lebih asin daripada resep lain)
  • Kemampuan untuk memeriksa apakah suatu formula seimbang
  • Ketepatan pengukuran dan menghilangkan / memperbaiki kesalahanresep
  • Bahasa umum yang digunakan para Baker ketika membandingkan resep/formula
  • Menjaga konsistensi dalam produksi
  • Memudahandalam menghitung penyerapan air atau hidrasi tepung
  • Kemudahan dalam memprediksi bagaimana produk akhir akan terlihat

Jika anda sudah bisa membuat roti dan punya waktu untuk membaca silahkan dapatkan informasi lebih lanjut diSINI. Namun, jika anda tidak memiliki waktu cukup dan ingin cepat memperoleh penjelasan dapat melalui materi webinar Baic Bread Making ini

Berlangganan dan Download 3 E Book Bagus

Post advert

1
Hallo ! Ada yang bisa dibantu?
Powered by